Pemeriksaan Kesehatan dan Konseling “Penyakit Degeratif” oleh Himafar dan Program Studi Farmasi pada World Pharmacist Day 2023
- Admin
- Berita
Pemeriksaan Kesehatan dan Konseling “Penyakit Degeratif” oleh Himafar dan Program Studi Farmasi pada World Pharmacist Day 2023
Dalam rangka memperingati World Pharmacist Day 2023, Kabinet Catalyst HIMAFAR Universitas Pakuan melaksanakan berbagai kegiatan antara lain lomba esai, lomba poster dan video kreatif. Acara puncak Pharmacist Day diadakan pada tanggal 25 September 2023, dalam bentuk jalan sehat dari Universita Pakuan menuju Taman Ekspresi, Lapangan Sempur, Bogor. Selain itu, adapula pemeriksaan kesehatan dan konseling gratis oleh dosen sekaligus apoteker, dan mahasiswa Farmasi Universitas Pakuan.
Untuk pemeriksaan kesehatan gratis, dilakukan pengecekan gula darah, kolesterol, tekanan darah, dan asam urat. Pengecekan tersebut bertujuan untuk deteksi dini penyakit degeneratif. Penyakit degeneratif yang dimaksud antara lain penyakit kardiovaskuler (jantung dan pembuluh darah) misalnya hipertensi, diabetes melitus dan kolesterol tinggi/dislipidemia. Sebagai informasi, penyakit degeneratif merupakan penyakit tidak menular yang semakin bertambahnya tahun, jumlah penderitanya semakin meningkat sehingga menjadi beban pemerintah. Oleh karena itu pemerintah gencar melaksanakan promosi kesehatan terkait penyakit degeneratif.
Upaya pencegahan dan deteksi dini diperlukan kolaborasi antara tenaga kesehatan dan penderita untuk monitoring terapi pengobatan baik secara farmakologi maupun non farmakologi. Selain itu, upaya konseling oleh tenaga kesehatan terkait penyakit degeneratif sangat penting guna meningkatkan pengetahuan, pemahaman, kesadaran dan kepatuhan sehingga terjadi perubahan perilaku dalam penggunaan obat dan menyelesaikan masalah yang dihadapi pasien. Konseling yang memuaskan, diharapkan dapat membantu masyarakat untuk berobat rutin dan menjaga pola hidup sehat untuk meningkatkan kualitas hidup penderita penyakit degeneratif.
Pada acara puncak Pharmacist Day 2023, setelah dilakukan pengecekan kesehatan gratis, masyarakat di sekitar Lapangan Sempur mendapatkan konseling gratis dari apoteker sekaligus dosen Farmasi Universitas Pakuan. Konseling yang diberikan terkait tanda dan gejala dari penyakit degeneratif, dan terapi non farmakologinya (tanpa obat).
Bila masyarakat mengonsumsi obat-obatan tertentu karena menderita salah satu dari penyakit degeneratif, mereka juga dapat mengkonsultasikan obatnya kepada dosen (apoteker). Tim dosen yang memberikan konseling yaitu Ibu apt. Aas Sa’adah, M.Farm., Ibu apt. Dian Farida Ismyama, M.Clin.Pharm, Ibu apt. Eni Koniah, S.Si., M.Farm., dan Ibu Honifa, S.Farm., M.Farm. Dengan adanya konseling gratis ini, diharapkan masyarakat dapat mengenal profesi apoteker sehingga diakui perannya dalam bidang kesehatan.