TOGALAMPOT (Tanaman Obat Keluarga Dalam Pot) Solusi Budidaya Tanaman Obat pada Lahan Terbatas
- Admin
- Berita
Tim Abdimas Prodi Farmasi, Fakultas MIPA, Universitas Pakuan yang diketuai oleh dosen Farmasi apt. Nanda Asyura Rizkyani, M. Farm. telah melaksanakan PKM berupa penanaman Tanaman Obat Keluarga Dalam Pot (TOGALAMPOT), dan menerbitkan buku tentang Togalampot.
Togalampot merupakan inovasi untuk mengadakan tanaman obat pada lahan terbatas. Perbedaan tabulampot dengan togalampot hanya terletak pada jenis tanaman yang dibudidayakan. Metode tabulampot umumnya digunakan untuk tanaman buah, sedangkan pada togalampot, khusus untuk budidaya tanaman jenis obat-obatan untuk keluarga atau toga
Togalampot ditanam di depan Unit Pelayanan Kesehatan (UPK) FMIPA Universitas Pakuan sehingga civitas akademika dan mahasiswa FMIPA dapat merasakan manfaatnya. Tujuan dari Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) menggunakan tabula pot dengan Tanaman Obat untuk Keluarga adalah memelihara dan mengembangkan tanaman obat dengan metode tabula pot. Adanya togalampot di lingkungan kampus diharapkan dapat mendukung kegiatan penghijauan dengan nilai tambah sebagai penyedia bahan obat untuk penanganan pertama pada penyakit-penyakit ringan.
Dikemudian hari, togalampot juga dapat digunakan sebagai bahan praktikum dan penelitian mahasiswa Farmasi pada khususnya, dan mahasiswa FMIPA pada umumnya. Tanaman yang dipilih pada kegiatan PKM ini adalah bangle, bidara, binahong, bunga telang, daun salam, jahe, jarak, kelor, kencur, kumis kucing, kunyit, lengkuas, mahkota dewa, pandan, sambiloto, sambung nyawa, sirih merah, dan temulawak.
Pelaksanaan PKM dimulai dari penyiapan bibit, penyiapan media tanam, penyiapan pot, penanaman bibit, dan perawatan togalampot. Selain itu, tim Abdimas yang terdiri dari
1. Dr. apt. Bina Lohita Sari, M.Pd., M.Farm.
2. apt. Dra. Dwi Indriyati, M.Farm.
3. apt. Dian Farida Ismyama, M.Clin.Pharm.
4. Siti Mahyuni, M.Sc.
5. Honifa, S.Farm., M.Farm.
6. Ema Nillafita Putri Kusuma, S.Farm., M.Farm.
7. Zaldy Rusli, S.Farm., M.Farm.
8. Usep Suhendar, M. Si.,
juga menulis buku tentang Togalampot. Buku yang disusun, sedang dalam proses penerbitan. Diharapkan nantinya buku tersebut dapat menjadi rujukan bagi masyarakat, mahasiswa, maupun civitas akademika yang ingin mempraktekkan togalampot di rumah atau lingkungannya.